Rawan Lakalantas, Warga Minta Dinas PUPR Aceh Perbaiki Jalan Medan -Banda Aceh, Berlubang dan Rusak
Laporan : Jamil Gade
LANGSASATU.COM,LANGSA- Jalan lintas Medan-Banda Aceh atau jalur antar lintas Sumatera persisnya di depan Pabrik Es Gampong Alue Dua Kecamatan Langsa Baro, Pemko Langsa kondisinya memperihatinkan.
Warga sekitar berharap Dinas PUPR Provinsi Aceh dapat segera memperbaiki badan jalan rusak dan berlubang itu, harapannya agar tidak ada lagi terjadinya jatuh korban terutama dari warga pengendara yang melintas di jalur dimaksud.
“Hari ini, dua warga pengendara sepeda motor terperosok ke dalam lubang dan mengakibatkan jatuh terjerembab di atas badan jalan” kata Ardiyan warga setempat pada LANGSASATU.COM, dengan nada prihatin, Senin (26/7/2021)
Ia mengatakan, karena rawan serta seringnya terjadi lakalantas dari warga pengendara kenderaan. Menggunakan material dan peralatan seadaanya, warga berupaya menambal sendiri badan jalan yang berlubang dan rusak tersebut.
Jalan merupakan jalur lintas antar Sumatera (Medan-Banda Aceh) tersebut, perbaikannya merupakan kewenangan Dinas PUPR Provinsi Aceh.
“Warga sangat berharap, Dinas PUPR Aceh segera memperbaiki jalan rusak dan berlubang ini” ujarnya.
Bila tidak segera ditangani, dikhawatirkan dan warga juga tidak bisa membayangkan, bila korban lakalantas akibat jalan rusak itu, korbannya warga pengendara wanita hamil atau anak-anak.
Apalagi di malam hari, kondisi penerangan dilokasi yang remang, membuat lubang jalan tidak terlihat terutama oleh warga pengendara melintas di jalur itu.
“Sebelum lebih banyaknya terjadi jatuh korban, warga berharap Dinas PUPR Provinsi Aceh segera memperbaiki badan jalan rusak dan berlubang tersebut” tutup Ardiyan Yan (*)
Comment